Thursday, August 4, 2011

Tips Motivasi Mario Teguh, Part 3

Iman adalah perjalanan pengabdian yang tulus
kepada keindahan hidup
yang dituntun oleh impian,
yang ditenagai oleh cinta, yang diluruskan dengan kebenaran,
yang dilimpahi kenikmatan dan kekuasaan
untuk membahagiakan sesama
dan melestarikan keindahan alam,
agar terdengar sapa anggun
dari Tuhan Yang Maha Mulia,
“Wahai jiwa kecintaan-Ku,
yang kekhalifahanmu membahagiakan saudaramu,
datanglah mendekat.” 
Tuhan kami Yang Maha Kuat,
Gelisah hati ini berasal
dari ketidak-ikhlasan kami
melihat ketidak-jujuran
yang merambah luas.
Sesungguhnya, tidak ada keburukan
yang bisa mengalahkan kebaikan,
jika kami memperkuat kehidupan kami
dengan ilmu dan pekerjaan
yang bernilai bagi sesama.
Tuhan, besarkanlah kekuatan kebaikan
di hati kami,
tegakkanlah kehormatan kami
dan sejahterakanlah kami
dalam kehidupan yang jujur.

Tuhanku Yang Maha Lembut,
Telah lama rasanya aku hidup
dalam doa dan upaya untuk menjadi jiwa baik
yang akan Kau pantaskan bagi jiwa pilihan
yang akan kubahagiakan
dan yang akan membahagiakanku.
Tuhan, kira-kira berapa lama lagi aku harus menanti?
Aku mohon Engkau menyegerakan akhir yang indah
bagi kerinduanku ini. Tuhan, nikahkanlah aku dengan pribadi kecintaan-Mu.


Tuhanku Yang Maha Kuat,
Aku marah atas perlakuan
tak berkasih sayang dan tak adil
yang kuterima ini,
tapi aku tahu aku tak boleh lupa
bahwa ini terjadi dengan
pengetahuan dan ijin dari-Mu.Ini pasti Kau maksudkan
agar aku hanya berharap kepada-Mu
dan berlaku lebih tegas
mengenai yang baik bagiku. Tuhan, kuatkanlah aku,
lebih kuat daripada keburukan
yang ditujukan kepadaku.
Semua orang besar dikalahkan oleh orang yang tidak diperhitungkan.
Maka janganlah berkecil-hati jika Anda diperlakukan seperti tidak penting.
Tidak diperhitungkan adalah perlindungan bagi orang muda yang sedang menghebatkan diri, agar mereka yang sirik tidak menghalangi pertumbuhannya.
Sesungguhnya, Tuhan sedang menyimpan Anda bagi sesuatu yang penting.
Sabarlah. 
 Sebagian besar dari kesedihan kita
tidak disebabkan oleh yang baru terjadi,
tapi oleh pengulangan ingatan
mengenai kesalahan dan perlakuan buruk
orang lain di masa lalu.
Sesungguhnya,
ingatan buruk lebih melukai hati
daripada kejadian buruk hari ini.
Maka janganlah memperdalam
sayatan luka lama Anda
dengan mengulang-ulang kemarahan
dan kesedihan masa lalu.
Bebaskanlah hati Anda. hiduplah dengan damai.
Kita berhak membalas pengkhianatan,
tapi akan lebih baik bagi kita jika kita memaafkan.
Tapi,
Tidak semua kesalahan bisa dimaafkan
tanpa tanggung-jawab.
Pemimpin yang menutup mata dari ketidak-jujuran
tanpa menuntut tanggung-jawab,
telah meneladankan ketidak-jujuran aslinya,
dan akan membangun masyarakat yang tidak jujur.
Semua kesalahan bisa dimaafkan,
tapi tidak semuanya bebas dari tanggung-jawab.
Tidak sedikit orang hari ini sibuk
mengejar yang belum dimilikinya,
lupa menyadari keindahan dari yang telah dimilikinya.
Sumber STRESS terbesar adalah
pengejaran atas yang BELUM kita miliki.
Dan,
Sumber KELUHAN utama adalah
tidak mensyukuri yang TELAH kita miliki.
Bekerja-keraslah mengejar impian,
tapi mulailah dari rasa syukur.
Rasa syukur adalah landasan
bagi agresifitas yang anggun dan kokoh.
Tuhan telah menetapkan, bahwa kebenaran
adalah pembangun kehidupan yang damai,
sejahtera, dan berbahagia.
Untuk orang-orang baik yang jujur,
...yang sedang bertanya-tanya
mengapa orang tidak jujur bisa menjadi kaya
dan berkedudukan tinggi,
dengarlah ini:
Jelasnya ketetapan hukum kebenaran,
datang menjelang akhir dari cerita kejayaan palsu mereka.
Tuhan telah memberitahu kita
untuk memperhatikan akhirnya.
Tidak ada orang yang bisa menyesali kehidupan
tanpa menyesali dirinya sendiri.
Orang yang marah terhadap kehidupan,
sesungguhnya sedang memanasi hatinya
...dengan ketidak-puasannya sendiri.
Dunia tetap berputar dan waktu tetap berlalu,
apa pun sikap kita.
Kehidupan ini menunggu kita bersikap dan berlaku baik,
dan mensyukuri nikmat dalam keceriaan yang sederhana,
agar ditambahkan kenikmatan hidup kita.
Tuhan kami Yang Maha Pemurah,
Maafkanlah kami
yang sering menilai diri terlalu rendah,
yang menjadikan kami sering merasa kurang
...dan lemah di hadapan orang lain dan
tugas yang harus kami emban.
Tuhan kami Yang Maha Sejahtera,
Cerahkanlah pandangan kami terhadap diri kami sendiri.
Gembirakanlah hati kami yang letih ini,
dengan keberuntungan yang lebih baik,
yang melapangkan dada dan menceriakan wajah.
Setiap hari memiliki dua pintu masuk,
yang satu bernama harapan baik,
dan yang satu lagi bernama keluhan.
Orang yang memulai harinya
...melalui pintu harapan baik,
akan ramah senyum dan sapanya,
bersegera tindakannya,
sabar menghadapi masalah
dan ikhlas membaikkan dirinya,
karena dia tahu bahwa Tuhanlah
yang membahagiakan jiwa yang baik.
Dan untuk kebaikan Anda,
mohon jauhkan diri dari pintu keluhan.
 Tuhan mengasihi semua ciptaan-Nya
dengan kasih sayang yang adil.
Kita yang patuh kepada kebaikan
akan menerima hadiah dari Tuhan,
...dalam bentuk nikmat dan kemuliaan
yang tidak kita sadari
dapat kita mohonkan dari Tuhan.
Sebagian dari yang kita minta,
seharusnya tidak kita minta.
Justru yang lebih penting,
sering tidak kita minta.
Jika kita patuh, kita akan diberikan
bahkan yang tidak kita minta.
  Kejujuran adalah pengutuh
semua kualitas mulia dalam sebuah karakter.Jika kejujuran lepas, semua kualitas menguap....Orang yang tidak jujur,
akan berlaku tulul walau aslinya sangat cerdas
dan berpendidikan tinggi,
akan dibuat selalu membuat kesalahan
yang mengherankan,
akan diturunkan penghormatannya
walau masih berkedudukan tinggi,
dan dibuat tidak merasa malu berlaku palsu.
Jujur itu mulia.
 
 

No comments:

Post a Comment